Purnawirawan jenderal TNI itu menilai, sejak Joko Widodo menjabat presiden, hubungan antara Indonesia dengan China, AS, bahkan Timur Tengah sangat baik. Dia mencontohkan adanya investasi yang masuk pertama kali ke Tanah Air dari Abu Dhabi sebanyak 20 miliar dolar AS dan keseluruhan statusnya tengah berjalan (on going).
Untuk China, Luhut memprediksi investasi dari Negeri Tirai Bambu akan terus meningkat. Dia menegaskan, semua investasi asing, termasuk China harus mematuhi aturan dan syarat di Indonesia.
"Jadi tidak sekadar masuk, ada lima kriteria untuk masuk Indonesia, pertama, dia harus bawa first class technology, kedua, dia harus technology transfer, ketiga, dia harus (memberikan) added value, empat, dia harus melakukan b to b (business to business), kelima, dia harus menggunakan tenaga kerja Indonesia sebanyak mungkin," tuturnya.