Minim Untung di Rusun DP Rp0, Totalindo: Kami Punya Proyek Komersil

Isna Rifka Sri Rahayu
Direktur Utama Totalindo Donald Sihombing (Foto: iNews.id/Isna)

Dengan keuntungan yang diperoleh dari beberapa proyek lain di luar proyek DP Rp0 itulah yang membuat perseroan menyanggupi permintaan untuk membantu program pemerintah. Dengan begitu, pihaknya tetap tidak mendapatkan kerugian karena masih mendapatkan sedikit keuntungan.

"Saya kira itu kenapa kita mau karena di sana dapat daging di sini dapat soplah. Tapi kita tidak rugi," tuturnya.

Sementara itu, Direktur Pengembangan Sarana Jaya Denan Kaligis mengatakan, target market dari proyek tersebut tengah dibahas oleh Dinas Perumahan Daerah dan ditargetkan April mendatang sudah rampung dibahas.

"Jadi kami dari pembangunan fisiknya, Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) tersebut sedang dirumuskan dan ditargetkan bulan April selesai di bawah dinas perumahan daerah. Jadi kita masih belum bisa mempublikasikan seperti apa mengenai target marketnya itu," kata Denan.

Perlu diketahui, nilai dari keempat tower proyek Klapa Village, Jakarta Timur ini sebesar Rp600 miliar. Kerja sama pengembangan proyek tersebut menggunakan skema Kerja Sama Operasi (KSO), di mana masing-masing pihak berkewajiban untuk membiayai tanah, bangunan, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan proyek sesuai penyertaan berdasarkan perjanjian kerja sama yaitu Sarana Jaya sebesar 75 persen dan Totalindo sebesar 25 persen.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Bisnis
8 tahun lalu

Totalindo Bantah Laporan Kecurangan di Proyek Rusun DP Rp0

Bisnis
8 tahun lalu

Totalindo dan BUMD Jakarta Bangun Proyek Transit Oriented Development

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal