Darurat kesehatan masyarakat AS akan berakhir pada 11 Mei mendatang, sekaligus menandakan masyarakat Amerika harus mulai membayar sendiri untuk pengujian dan perawatan Covid-19.
Novavax merupakan perusahaan terbaru yang melakukan PHK karyawan untuk memotong biaya karena perusahaan bersiap menghadapi kemungkinan resesi dan mengurangi tenaga kerja mereka setelah perekrutan besar-besaran di era pandemi.
Saham Novavax melonjak sekitar 30 perseb pada penutupan perdagangan, Selasa (9/5/2023), setelah perusahaan meluncurkan data vaksin baru yang menjanjikan dan rencana pemotongan biaya yang luas mencakup PHK besar-besaran.
Saham Novavax ditutup di level 9,52 dolar AS per saham. Harga saham perusahaan turun lebih dari 7 persen sepanjang tahun ini dengan nilai kapitalisasi pasar mencapai 821 juta dolar AS.