Orang Terkaya Dunia Jeff Bezos dan Istrinya Sepakat Bercerai

Rahmat Fiansyah
CEO & Founder Amazon, Jeff Bezos dan istrinya, MacKenzie. (Foto: Business Insider)

SEATTLE, iNews.id - Kabar mengejutkan datang dari orang paling kaya di dunia, Jeff Bezos. Dia bersama istrinya, MacKenzie Bezos sepakat untuk mengakhiri pernikahan yang telah dijalankannya selama 25 tahun.

Dilansir Business Insider, Kamis (10/1/2019), CEO & Founder Amazon itu mengumumkan perpisahannya dengan MacKenzie melalui Twitter.

"Seperti yang diketahui keluarga dan sahabat kami, setelah mencoba memperbaiki beberapa kali, kami memutuskan untuk bercerai dan melanjutkan kehidupan kami sebagai teman," ujar Jeff dan Mackenzie.

Pasangan tersebut tampak bercerai dengan baik-baik dan mengaku tidak menyesali pernikahan mereka selama 25 tahun terakhir.

"Seandainya kita tahu kita akan berpisah setelah 25 tahun, kita pasti akan menjalaninya lagi," kata mereka.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Bisnis
2 hari lalu

Intip Deretan Hobi Miliarder Teknologi Dunia, Baca Buku hingga Main Gim

Internasional
3 hari lalu

Ini Pekerjaan Pertama Miliarder Dunia, Loper Koran hingga Programmer

Internasional
5 hari lalu

Badai Matahari Picu Gangguan Telekomunikasi di Bumi, Jeff Bezos Tunda Luncurkan Roket

Bisnis
13 hari lalu

Kekayaan Jeff Bezos Tembus Rp4.399 Triliun Didorong Lonjakan Saham Amazon

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal