Pelni Siapkan 68 Kapal Angkutan Lebaran 2023, Ini Jadwalnya

Heri Purnomo
Direktur Utama PT Pelni, Tri Andayani. (Foto: tangkapan layar)

JAKARTA, iNews.id - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau Pelni (Persero) menyiapkan 68 kapal yang siap melayani angkutan lebaran  2023 atau Idul Fitri 1444 Hijriah.

Direktur Utama PT Pelni, Tri Andayani, mengatakan 68 lapal tersebut terdiri dari 26 armada kapal penumpang dengan jumlah seat sebanyak 32.447 dan 42 kapal perintis dengan jumlah seat yang tersedia 16.092 set. 

"Total seat yang tersedia dari 68 kapal Angkutan Lebaran untuk satu trip perjalanan sebanyak 48.539 seat," kata Tri dalam Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senin (3/4/2023). 

Dia menjelaskan, dari 26 Kapal Penumpang tersebut akan melayani 1.058 ruas dan menyinggahi 71 pelabuhan. Sedangkan 42 trayek Kapal Perintis akan menjadi sarana aksesibilitas bagi mobilitas penduduk di wilayah 3TP (tertinggal, terluar, terdepan, dan perbatasan). Kapal Perintis menyinggahi 273 pelabuhan dengan total 3.495 ruas. 

Tri mengungkapkan, priode operasi pelayaran untuk angkutan Lebaran tahun 2023 ini dari tanggal 7 April sampai 8 Mei 2023. "Puncak arus mudik yang kami prediksikan itu terjadi di tanggal 17 April sedangkan Puncak arus balik kami prediksi di tanggal 29 Apri," ujar Tri. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Asyik! Tiket Kapal Pelni Diskon 18 Persen Selama Nataru, Catat Tanggalnya

Nasional
6 hari lalu

Pemerintah Gelontorkan Diskon Tarif Kereta hingga Pesawat saat Libur Nataru, Ini Rinciannya

Aksesoris
8 hari lalu

Tak Hanya Estetik, Cat Bisa Pengaruhi Performa dan Efisiensi Moda Transportasi 

Buletin
12 hari lalu

Kapal Pukat Terbakar Hebat di Dermaga B2 Gabion, Kerugian Capai Rp1 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal