Peneliti Sebut Indonesia Berpotensi Besar Jadi Lumbung Pangan Dunia

Rizqa Leony Putri
Peneliti menilai upaya Kementerian Pertanian (Kementan) dalam mewujudkan lumbung pangan dunia bisa dilakukan secara cepat. (Foto: dok Kementan)

JAKARTA, iNews.id - Peneliti Core Indonesia Eliza Mardian menilai upaya Kementerian Pertanian (Kementan) dalam mewujudkan lumbung pangan dunia bisa dilakukan secara cepat.

Meski demikian, kata Eliza, target tersebut harus didukung oleh banyak kementerian dan lembaga lain yang juga sama-sama memiliki akses dan daya dukung pada sektor pertanian. Hal ini disampaikan Eliza dalam Talkshow Fokus Terkini Indonesia Lumbung Pangan Dunia, Rabu (16/10/2024).

"Sebetulnya tidak ada yang tidak mungkin untuk kita bisa menjadi lumbung pangan dunia. Tapi kita harus pilih strategi yang tepat. Kenapa? Karena membangun lumbung pangan itu perlu ada kesamaan visi dan juga political will dari berbagai macam kementerian lembaga," ujarnya.

Berikutnya, kata Eliza, membangun lumbung pangan harus diikuti dengan anggaran yang memadai. Mengenai hal ini, Eliza menyebut pentingnya peranan kementerian lain yang membidangi penambahan anggaran.

"Sekali lagi saya katakan, pertanian itu menyangkut bukan di satu Kementerian saja. Tetapi harus ada soal integrasi dan harus didukung dengan dana yang memadai," katanya.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Bisnis
11 jam lalu

Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional lewat Jakarta Coffee Week 2025

Bisnis
1 hari lalu

Menteri Imipas Panen Jagung di Sidoarjo, Dorong Ketahanan Pangan Nasional

Belanja
1 hari lalu

Cara Cerdas Belanja Kebutuhan Rumah: Jadi ShopeeVIP!

Bisnis
3 hari lalu

PLN dan Kementerian ESDM Salurkan BPBL bagi Ratusan Keluarga Prasejahtera di Minahasa

Music
2 hari lalu

Soundrenaline 2025 Siap Guncang Lima Kota, Gerakan Kolektif Musik dan Kreativitas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal