Perekonomian Global 2023 Diprediksi Gelap, Bahlil: Ekonomi RI Kokoh jika Punya UMKM Kuat

Iqbal Dwi Purnama
Perekonomian global 2023 diprediksi gelap, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebut ekonomi RI bisa kokoh jika punya UMKM kuat. Foto: MPI

JAKARTA, iNews.id - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan, perekonomian global tahun depan diperkirakan gelap karena adanya ancaman resesi ekonomi. Namun dia yakin ekonomi Indonesia akan bertahan jika didukung oleh UMKM yang kuat.

"Hati-hati dunia sekarang kondisinya gelap. Ini benar. Saya tidak bermaksud menakut-nakuti," kata dia dalam keterangannya, Kamis (20/10/2022).

Dia menjelaskan, kondisi ekonomi global akan memberi dapat terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Pasalnya, ekonomi suatu negara berkaitan dengan negara lainnya.

Kendati demikian, Bahlil mengatakan, ekonomi Indonesia masih bisa kokoh jika memiliki UMKM yang kuat. Itu karena sektor UMKM sangat berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indonesia, selain menciptakan lapangan kerja mayoritas di dalam negeri.

"Kita harus berbangga pertumbuhan ekonomi Indonesia terbaik dibandingkan negara-negara G20. Saya yakin yang melakukan ini adalah UMKM. Oleh karena ekonomi gelap, tidak seorang pun yang bisa meramal ekonomi dunia tapi kita punya secercah harapan,” tuturnya.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Bahlil di Hadapan Prabowo: Demi Merah Putih Jangankan Harta, Nyawa pun Kita Kasih

Kuliner
3 hari lalu

Yummy! Aura Kasih Ternyata Doyan Jajan Pinggir Jalan

Bisnis
3 hari lalu

KUR BRI Jadi Penyelamat, Usaha Angkringan Ini Bangkit dan Bertumbuh

Bisnis
4 hari lalu

Bangkit dari Kesulitan, UMKM Bumbu Kemasan Ini Sukses Tumbuh Berkat BRI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal