Prabowo Mau Subsidi Tepat Sasaran, Minta Data Penerima Rampung dalam 2 Pekan!

Binti Mufarida
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi (foto: iNews.id/Binti)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan jajaran Kabinet Merah Putih agar pemberian subsidi tepat sasaran. Hal itu disampaikan dalam rapat terbatas (ratas), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (30/10/2024). 

"Tadi di dalam ada rapat terbatas rapat internal kabinet tadi kita bahas sesuatu yang spesifik tadi tentang arahan Presiden supaya dikaji, dipertajam mengenai subsidi supaya tepat sasaran tepat penerima dan tepat alokasinya," ucap Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi dalam keterangannya kepada awak media.

Lebih lanjut, Hasan juga mengatakan dalam ratas juga dibahas mengenai kelanjutan kebijakan subsidi energi. Prabowo, kata Hasan, memerintahkan sinkronisasi data penerima subsidi termasuk dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) hingga data dari Bappenas.

"Sekarang lagi mempertajam data-data supaya masyarakat yang menerima tepat. Tak ada lagi subsidi yang tak tepat sasaran seperti itu. Tepat sasaran subsidinya ke orang," ujarnya.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Megapolitan
1 hari lalu

Pramono Hitung Ulang Subsidi Transportasi Umum, Bagaimana Tarif Transjakarta?

Nasional
2 hari lalu

Bantah Dikendalikan, Prabowo: Pak Jokowi Tak Pernah Nitip Apa-Apa Sama Saya

Nasional
2 hari lalu

Ini Respons Rosan soal Peluang Kereta Cepat Whoosh Disubsidi Pemerintah

Megapolitan
3 hari lalu

Kajian Kenaikan Tarif Transjakarta hingga Mikrotrans Ditarget Rampung Sebelum Akhir Tahun

Buletin
4 hari lalu

Prabowo Pasang Badan soal Utang Whoosh: Saya Tanggung Jawab!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal