Rekening Diskotek Valhalla yang Diduga Bisnis Ivan Sugianto Diblokir, Ada Dugaan Judol

Irfan Ma'ruf
rekening diskotek Valhalla milik bisnis Ivan Sugianto diblokir (foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) memblokir rekening diskotek Valhalla yang diduga milik bisnis Ivan Sugianto. Pemblokiran dilakukan karena ada dugaan uang judi online (judol) mengalir ke Valhalla.

Sebagai informasi, Ivan Sugianto tengah viral di media sosial karena menyuruh siswa SMA sujud dan menggonggong. Hal itu terjadi pada Oktober lalu di sebuah sekolah di Surabaya, Jawa Timur.

"Terdapat pihak-pihak yang diduga terkait judol yang terkoneksi dengan yang bersangkutan," kata Kepala PPATK Ivan Yustiavandana saat dihubungi Kamis (14/11/2024).

Ivan belum menjelaskan secara detail apakah Valhalla masih satu klaster dengan judol yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi).

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Internet
4 hari lalu

Menkomdigi Ungkap Transaksi Judi Online Turun 70 Persen

Nasional
4 hari lalu

Menkomdigi Datangi Kantor PPATK, Dapat Laporan Transaksi Judol Turun 70%

Nasional
6 hari lalu

Menko Yusril Ajak Tokoh Agama Ikut Berantas Judi Online, Salah Satunya Lewat Ceramah

Nasional
6 hari lalu

Perputaran Uang Judol Lebih Besar dari Korupsi, Negara Dirugikan Tiap Tahun

Nasional
6 hari lalu

PPATK Tekan Perputaran Uang Judol hingga Rp155 Triliun di 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal