Rusia Tingkatkan Dana Cadangan Sebesar Rp50 Triliun untuk Pengeluaran Darurat

Aditya Pratama
Pemerintah Rusia menyampaikan telah meningkatkan dana cadangan yang digunakan untuk pengeluaran darurat sebesar Rp50,58 triliun. (Foto: Reuters)

MOSKOW, iNews.id - Pemerintah Rusia menyampaikan telah meningkatkan dana cadangan yang digunakan untuk pengeluaran darurat sebesar 273,4 miliar rubel (3,52 miliar dolar AS) atau setara Rp50,58 triliun. Hal ini dilakukan untuk memastikan stabilitas ekonomi dengan latar belakang sanksi Barat atas invasi ke Ukraina.

Dikutip dari Reuters, sanksi yang dijatuhkan setelah Rusia menginvasi Ukraina sejak 24 Februari lalu sebagai "operasi militer khusus" memutuskan Rusia dari sistem keuangan global dan saluran pasokan.

Negara-negara Barat juga bergerak lebih dekat ke larangan total energi dari Moskow untuk melucuti Kremlin dari sumber pendapatan terbesarnya.

Pemerintah juga telah menjanjikan lebih dari 1 triliun rubel dalam dukungan anti-krisis untuk bisnis, pembayaran sosial dan keluarga dengan anak-anak, yang akan mengambil semua pendapatan yang masuk tahun ini, sehingga tidak akan ada surplus anggaran.

"Dana itu antara lain akan digunakan untuk melaksanakan langkah-langkah yang bertujuan untuk memastikan stabilitas ekonomi dalam kaitannya dengan sanksi eksternal," ujar pemerintah dalam sebuah pernyataan dikutip, Minggu (10/4/2022).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Internasional
11 jam lalu

Trump Yakin Konflik Rusia-Ukraina Tak Akan Picu Perang Dunia III

Internasional
1 hari lalu

Nah, Trump Sebut Dewan Perdamaian Gaza Bisa Gantikan PBB

Internasional
2 hari lalu

Lupakan Perang Ukraina, Trump Undang Putin Gabung Dewan Perdamaian Gaza

Nasional
5 hari lalu

Bripda Rio Kirim Pesan WA saat Jadi Tentara Bayaran Rusia, Isinya Mencengangkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal