"Makan siang bersama. Hari ini kan hari kerja terakhir," tutur Airlangga kepada awak media.
Dalam kesempatan itu, ia juga memberikan sedikit kesan terhadap kepemimpinan Presiden Jokowi yang dinilai sangat hebat. Khususnya, di momen pandemi.
"Alhamdulillah seluruh rintangan berhasil dilalui dan leadership Pak Jokowi luar biasa. Kita melampaui berbagai krisis waktu Covid,” katanya.