Struktur Lengkap Danantara Diumumkan Pekan Depan, Rosan: Nama-namanya Reputable

Suparjo Ramalan
Struktur lengkap Danantara bakal diumumkan pekan depan. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Struktur lengkap organisasi Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) akan diumumkan pekan depan. Pengumuman akan disampaikan Chief Executive Officer (CEO) Danantara Rosan Perkasa Roeslani. 

“Mungkin minggu depan saya rasa kita akan umumkan nama-nama tersebut," ujar Rosan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (5/3/2025).

Dia memastikan nama-nama yang bakal mengisi posisi di Danantara memiliki reputasi yang baik. Dia juga menjamin sepak terjang serta keahlian para pengurus Danantara nantinya telah teruji.

Rosan mengaku telah menyerahkan CV sosok-sosok yang akan masuk dalam struktur Danantara kepada Presiden Prabowo Subianto. Dia memastikan, nama-nama yang diserahkan punya integritas yang tinggi, temasuk ahli di bidangnya. 

“Itu yang kami laporkan, kami berikan juga tadi berikut beserta CV-nya, karena ini benar-benar harus nama yang reputable, yang baik dan tentunya berintegritas yang tinggi,” ujar dia.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto resmi meluncurkan Badan Pengelola Investasi Danantara, Senin (24/2/2025). Prabowo meminta agar Danantara dikelola dengan sebaik-baiknya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Rosan Ungkap Progres Negosiasi Pembayaran Utang Kereta Cepat Whoosh dengan China

Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Penangkapan 5 Pengeroyok Pemuda hingga Tewas di Masjid Sibolga

Nasional
2 hari lalu

Ketua DPR Soroti Gubernur Riau Kena OTT KPK, Ingatkan Kepala Daerah Mawas Diri

Nasional
2 hari lalu

Hore! Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Paling Lambat 1 Tahun

Nasional
2 hari lalu

Prabowo Terkesan Jajal KRL: Waktu Muda Saya Naik Kereta Terus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal