Survei Kemenhub: 38 Persen Orang Indonesia Tak Miliki Biaya untuk Bepergian Saat Libur Nataru

Heri Purnomo
Kepala Badan Kebijakan Transportasi (BKT) Kementerian Perhubungan, I Gede Pasek. (Foto: tangkapan layar)

Menurut dia, terdapat 5 provinsi yang menjadi tujuan tertinggi mudik menjelang libur Nataru 2022/2023, di antaranya Jawa Tengah sebanyak 8,72 juta orang, Jawa Timur 7,7 juta orang, Jawa Barat 6,5 juta orang, Jabodetabek 4,72 juta orang dan Yogyakarta 3,,6 juta orang. 

"Daerah bepergian 5 besar itu yang daerah tertinggi Jabodetabek 7,1 juta orang, Jawa Timur 6,2 juta orang, Jawa Tengah 5,5 juta orang, Jawa Barat 4,4 juta orang, dan Sumatera Utara 3 juta orang ini dari asal," kata I Gede Pasek. 

Dia menuturkan, dari hasil survei yang dilakukan pihaknya, puncak arus mudik nataru akan  terjadi pada H-7 hingga hari Natal itu sebanyak 19,9 juta orang yang akan melakukan perjalanan. 

"Puncak perjalanan terjadi pada tanggal 23 Desember 2022 sebanyak 5,2 juta orang dan 24 Desember sebanyak 4,5 juta orang," ungkap I Gede Pasek. 

Selanjutnya, periode kedua H-6 menjelang tahun baru sampai dengan hari H tahun baru,  sebanyak 15,5 juta orang yang akan melakukan perjalanan ke luar kota. Puncaknya terjadi pada 30 Desember 2022 sebanyak 4,2 juta orang, dan 31 Desember 2022 sebanyak 3,6 juta orang.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
19 jam lalu

KPAI Ungkap Hasil Survei: Program MBG Bermanfaat, tapi Menu Belum Sesuai Selera Anak

Nasional
17 hari lalu

Komisi V DPR Desak Kemenhub Audit Keselamatan Independen Buntut Marak Kereta Anjlok 

Nasional
20 hari lalu

Dirjen Hubdat Galang Komitmen Menuju Nol Kendaraan Lebih Dimensi dan Muatan 2027

Nasional
21 hari lalu

Survei LSI Denny JA Setahun Prabowo-Gibran: Hubungan Internasional Paling Memuaskan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal