Tarif Tes PCR di Bandara Soekarno-Hatta dan Husein Sastranegara Rp800.000

Ferdi Rantung
Tarif tes PCR di bandara-bandara PT Angkasa Pura II, seperti Soekarno-Hatta dan Husein Sastranegara, turun menjadi Rp800.000. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Seiring dengan kebijakan pemerintah yang mewajibkan penumpang pesawat tes PCR, PT Angkasa Pura II (Persero) menyediakan Airport Health Center. Layanan ini merupakan fasilitas pengetesan Covid-19 bagi calon penumpang pesawat.

Pada tahap awal, layanan pengetesan di Airport Health Center hanya rapid test antibody. Untuk memastikan terwujudnya penerbangan sehat sekarang sudah terdapat metode tes yang lebih lengkap.

Seperti Airport Health Center Terminal 3 dan Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta kini dapat melayani rapid test antibodi, rapid test antigen, dan tes PCR. Berapa harganya?

“Airport Health Center di bandara PT Angkasa Pura II termasuk di Bandara Soekarno-Hatta adalah pelayanan untuk memudahkan traveler melakukan tes Covid-19 demi menjaga penerbangan tetap sehat. Layanan pengetesan COVID-19 saat ini sudah tersedia lengkap. Kami berupaya membuat layanan-layanan ini senantiasa dapat mendukung penerbangan sehat,” ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin di Jakarta, Kamis (17/12/2020).

Tarif tes PCR di bandara-bandara PT Angkasa Pura II, seperti Soekarno-Hatta dan Husein Sastranegara turun menjadi Rp800.000 (untuk hasil 24 jam setelah pemeriksaan), dari sebelumnya Rp885.000. Sementara tarif rapid test antigen menjadi Rp200.000 untuk hasil 15 menit setelah pemeriksaan, tarif sebelumnya Rp385.000. Untuk rapid test antibodi tetap Rp85.000.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Kemenhub Prediksi Puncak Pergerakan Penumpang Pesawat Periode Nataru pada 21 Desember

Nasional
12 hari lalu

Pengumuman, Penerbangan Domestik Citilink Pindah ke Terminal 1C Bandara Soetta Mulai 12 November

Nasional
2 bulan lalu

Tol Katraja Siap Beroperasi Penuh 2026, Hubungkan PIK 2 ke Bandara Soekarno-Hatta

Nasional
3 bulan lalu

Presiden Peru Dina Boluarte Tiba di Indonesia, bakal Bertemu Prabowo Besok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal