Tok! Kenaikan HPP Gabah jadi Rp6.500 per Kg Berlaku Mulai 15 Januari 2025!

Tangguh Yudha
ilustrasi hpp gabah naik jadi Rp6.500 per kg mulai 15 Januari 2025. (Saladin Ayyubi)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah resmi menaikkan Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah Rp6.500 per kg dari sebelumnya Rp6.000 per kg. Nantinya, kenaikan ini berlaku mulai 15 Januari 2025 mendatang.

"Jadi efektif gabah Rp6.500 dibeli oleh pabrik-pabrik padi, nanti pabrik-pabrik padi itu berasnya dibeli oleh Bulog seharga Rp12.000 efektif mulai tanggal 15 Januari," ujar Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Zulkifli Hasan dalam konferensi pers yang digelar di kantornya pada Senin (6/1/2025).

Zulhas menjelaskan, dipilihnya tanggal tersebut karena Bulog perlu melakukan persiapan terlebih dahulu agar penyerapannya berjalan lancar. Di sisi lain, jangan sampai produksi petani tidak terserap, karena menurut Zulhas jika diberlakukan sekarang, khawatir stok yang ada bukan menyelesaikan masalah tapi justru menimbulkan masalah baru.

"Kan kita tujuannya kan jangan sampai petani yang panen nanti tidak terserap," tutur dia.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Bulog bakal Bangun 100 Gudang Baru, Prioritas di Wilayah Terpencil

Nasional
1 hari lalu

Kemenkes: 846 dari 1.221 Rumah Sakit Pemerintah Masih Minim Sarana dan Prasarana

Nasional
2 hari lalu

Pemerintah Gelontorkan Rp5 Triliun untuk Bangun 100 Gudang Bulog Baru

Nasional
31 hari lalu

Bulog dan Bapanas Diusulkan Jadi Kementerian, Ini Kata DPR

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal