Toko di Portugis Dikabarkan Terima Bitcoin, Ini Komentar Xiaomi

Jeanny Aipassa
Toko Xiaomi di Portugis dikabarkan terima pembayaran dengan Bitcoin. (Foto: Ist)

BEIJING, iNews.id - Perusahaan elektronik China, Xiaomi, angkat bicara soal pemberitaan mengenai salah satu tokonya di Portugis yang menerima pembayaran dengan Bitcoin dan empat mata uang kripto lainnya. 

Pada Rabu (4/8/2021), Mi Store Portugis mengumumkan di Facebook resminya bahwa mereka menerima pelanggan yang membeli produk di toko itu dengan menggunakan lima mata uang kripto, yaikni Bitcoin, Ether, Tether, Dash dan Utrust. 

Pedro Maia, direktur pemasaran Mi Store Portugis, mengatakan bahwa langkah perusahaan untuk menerima pembayaran kripto sejalan dengan upaya Xiaomi untuk berinovasi. 

“Kami adalah merek yang berteknologi, inovatif, dan disruptif. Itu sebabnya kami selalu ingin selangkah lebih maju. Kami ingin memberikan kemungkinan kepada semua penggemar teknologi sejati untuk membeli gadget favorit mereka dengan apa yang saat ini merupakan 'uang teknologi'," kata Pedro Maia, seperti dikutip Telegraph, Jumat (6/8/2021).

Opsi pembayaran terbaru itu diaktifkan Mi Store Portugal melalui kemitraan dengan Utrust, platform pembayaran teknologi blockchain Eropa. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Bisnis
2 jam lalu

Harga Bitcoin Anjlok 12 Persen dalam Sepekan, Apa Pemicunya?

Nasional
2 hari lalu

Pria di Bandung Ditangkap usai Bobol Platform Kripto Asal Inggris, Kerugian Tembus Rp6,6 Miliar

Seleb
6 hari lalu

Viral Sosok Kenwilboy, Anak Muda Sukses yang Punya Harta Rp100 Miliar!

Gadget
21 hari lalu

Redmi Pad 2 Pro Bakal Meluncur Pekan Depan, Intip Bocoran Spesifikasinya 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal