Upah Karyawan Dipotong, Coca Cola-KFC Naikkan Gaji CEO saat Pandemi

Suparjo Ramalan
Ilustrasi dolar AS

Menanggapi laporan tersebut, juru bicara Carnival Corp mengatakan bahwa CEO mereka, Arnold Donald tidak mendapatkan bonus tunai, bahkan kompensasinya turun 29 persen pada tahun lalu dibanding tahun sebelumnya. Sedangkan juru bicara Coca Cola mengatakan bahwa sekitar 1.000 karyawan menerima bonus saham khusus, tidak cuma CEO mereka. 

Adapun manajemen Yum Brands menyatakan, kenaikan kompensasi untuk CEO mereka, David Gibbs sudah tepat. Hal ini mengingat Gibbs dan direktur lainnya sudah membantu menstabilkan bisnis dan berhasil keluar dari tekanan di tengah pandemi. 

Dalam pernyataannya, Yum Brands mengatakan bahwa Gibbs justru memberikan gaji pokoknya untuk bonus 1.200 manajer perusahaan. Yum Brands juga memberikan bonus khusus kepada pekerjanya secara global.

Salah satu penulis laporan, Sarah Anderson mengatakan bahwa pihaknya tidak bisa mengandalkan manajemen perusahaan untuk memperbaiki masalah kompensasi CEO yang berlebihan. Namun dia berharap supaya perusahaan yang CEO-nya memiliki gaji tinggi dibanding rata-rata upah karyawan harus dikenakan pajak lebih besar. Adapun rasio gaji CEO terhadap rata-rata upah karyawan pada 51 perusahaan tersebut adalah 830:1.  

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Berapa Gaji PPPK yang Buat Suami di Aceh Ceraikan Istrinya setelah Lulus Tes?

Nasional
13 hari lalu

Program Magang Bergaji Gelombang 2 Dibuka November, Pemerintah Gelontorkan Rp1,4 Triliun

Nasional
18 hari lalu

Seskab Teddy Buka-bukaan soal Gaji Program Magang Fresh Graduate, Berapa?

Nasional
21 hari lalu

Berapa Tunjangan PPPK Paruh Waktu? Cek di Sini Informasinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal