Vale Indonesia Gelontorkan Rp26,47 Miliar untuk Eksplorasi di Awal 2024

Cahya Puteri Abdi Rabbi
PT Vale Indonesia Tbk (INCO)

"Pengeboran juga dilakukan dengan jarak acak di Bukit Konde dan Harapan (Blok Barat Sorowako),” kata Filia dalam keterbukaan informasi, dikutip Selasa (9/4/2024).


Perseroan juga melakukan survei geofisika dengan menggunakan metode geolistrik (ERT) dilakukan di Bukit Konde South (Blok Barat Sorowako). Adapun, hasil pengujian sedang dalam proses penghitungan sumber daya dan cadangan dengan metode ordinary kriging di Sorowako.

Selanjutnya, pada Februari 2024 perseroan melakukan kegiatan eksplorasi pada daerah yang sama dan mengeluarkan biaya sebesar 557.519 dolar AS atau setara Rp8,83 miliar.

Pada periode ini, metode eksplorasi yang digunakan yakni metode pengeboran core drilling HQ-3 untuk program pengeboran yang bertujuan untuk menunjang kegiatan penambangan dengan jarak 50 meter dan 25 meter yang dilakukan di Bukit Liliane (Blok Timur Sorowako).

Perseroan juga melakukan survei geofisika dengan menggunakan metode geolistrik (ERT) dilakukan di Bukit Konde South dan Pakalangkai (Blok Barat Sorowako). Filia menjelaskan bahwa hasil pengujian sedang dalam proses penghitungan sumber daya dan cadangan dengan metode ordinary kriging di Sorowako.

Terakhir, biaya yang dikeluarkan untuk kegiatan eksplorasi pada Maret 2024 sebesar 594.231 dolar AS atau setara Rp9,41 miliar. Perseroan menggunakan dua metode eksplorasi yakni, pengeboran core drilling HQ-3 untuk program pengeboran yang bertujuan untuk menunjang kegiatan penambangan dengan jarak 25 meter yang dilakukan di Bukit Liliane (Blok Timur Sorowako). 

“Serta, survei geofisika dengan menggunakan metode geolistrik (ERT) dilakukan di Bukit Wawono Bonsora, Harapan East dan Pakalangkai (Blok Barat Sorowako),” imbuh Filia.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Bos BI Minta Bank Segera Turunkan Bunga Kredit usai Purbaya Gelontorkan Dana Rp200 Triliun

Bisnis
1 bulan lalu

BNI Borong Dua Penghargaan ARA 2024, Komitmen Tata Kelola Kian Kuat

Nasional
1 bulan lalu

Purbaya Jamin Dana Rehabilitasi Sumatra Aman: Diambil dari Efisiensi Rapat Nggak Jelas

Nasional
1 bulan lalu

Kemendagri Selidiki Sumber Dana Umrah Bupati Aceh Selatan yang Pergi saat Bencana

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal