BEI Rombak Susunan Indeks Pendukung, Ada Emiten yang Terdepak

Dinar Fitra Maghiszha
Gedung Bursa Efek Indonesia. (Foto:dok iNews)

2. Indeks IDX30

Untuk indeks IDX30, terdapat perubahan satu konstituen. BEI mendepak saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), dan memasukkan PT AKR Corporindo Tbk (AKRA).

Saham AKRA memiliki rasio free float sebesar 37,05 persen, dengan bobot terhadap indeks mencapai 0,62 persen.

3. IDX80

Sementara itu empat saham di indeks IDX80 dikocok ulang. Mereka yang masuk adalah PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS), PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk (JKON), PT Jayamas Medica Industri Tbk (OMED), dan PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN).

Adapun emiten yang keluar dari IDX80 adalah PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP), PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG), dan PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT).

BTPS memiliki rasio free float sebesar 29,99 persen dengan bobot indeks 0,29 persen. Rasio free float JKON mencapai 35,93 persen, dengan bobot di indeks 0,04 persen.

Sedangkan free float OMED mencapai 13,30 persen, dan ukuran bobot yang sama dengan sebelumnya. Sementara PNBN mempunyai free float 14,63 persen, dengan bobot di indeks 024 persen.

"Jumlah saham untuk perhitungan indeks akan disesuaikan pada tanggal efektif apabila terjadi aksi korporasi seperti stock  split, reverse stock, right issue, saham bonus dan atau dividen saham yang terjadi pada saat sebelum tanggal efektif," terang BEI dalam keterangan Rabu (26/7/2023).

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Keuangan
4 hari lalu

Resmi Listing di BEI, Harga Saham PJHB Tembus ARA

Bisnis
4 hari lalu

Jangan Lewatkan IG Live MNC Sekuritas Sore Ini: Unboxing MotionTrade Lite

Nasional
5 hari lalu

Dirut BEI Sebut IHSG Cetak Rekor Tertinggi 6 Kali sejak Purbaya Jadi Menkeu

Bisnis
13 hari lalu

MNC Sekuritas Edukasi Having Fund di Universitas Paramadina, Gandeng BEI dan KISI AM

Bisnis
12 hari lalu

Sosok Prajogo Pangestu, Orang Terkaya di Indonesia yang Beli SPBU ExxonMobil di Singapura

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal