Daftar 10 Saham Top Gainers dan Top Losers Sepekan, SKLT Melesat 123,40 Persen

Anggie Ariesta
BEI mencatat 10 saham yang mengalami kenaikan dan penurunan yang cukup signifikan pada pekan ini. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat 10 saham yang mengalami kenaikan dan penurunan yang cukup signifikan pada pekan ini. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada periode 2-6 Oktober 2023 menguat 0,74 persen ke 6.888,51 dari sebelumnya 6.939,89.

Dalam sepekan, sejumlah sektor bervariasi. Sektor kesehatan menguat 4,42 persen, non-siklikal 0,78 persen, siklikal 0,21 persen, teknologi 0,38 persen, dan properti 0,07 persen.

Sementara itu, sektor energi melemah 5,79 persen, industri 3,49 persen, bahan baku 3,02 persen, transportasi 2,65 persen, keuangan 0,40 persen, dan infrastruktur 0,40 persen.

Berdasarkan data perdagangan BEI, PT Sekar Laut Tbk (SKLT) memimpin barisan saham top gainers dengan kenaikan melesat 123,40 persen ke level Rp5.250 dari sebelumnya Rp2.350, disusul PT Jaya Agra Wattie Tbk (JAWA) menguat 122,06 persen ke level Rp151 dari Rp68.

Sementara itu, PT Asuransi Jiwa Syariah Jasa Mitra Abadi Tbk (JMAS) naik 70,49 persen ke Rp104 dari Rp61, PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) tumbuh 58,47 persen ke Rp187 dari Rp118, PT Royal Prima Tbk (PRIM) menguat 58,18 persen ke Rp87 dari Rp55, PT Sekar Bumi Tbk (SKBM) naik 54,90 persen ke Rp474 dari Rp306.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Keuangan
2 hari lalu

OJK: Jumlah Investor Pasar Modal Indonesia Melonjak 36,95 Persen Sepanjang 2025

Keuangan
3 hari lalu

IHSG Hari Ini Dibuka di Zona Hijau, Mendekat ke Level 9.000

Keuangan
3 hari lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi ke 8.925, Nilai Transaksi Tembus Rp28,2 Triliun

Nasional
3 hari lalu

IHSG Tembus Rekor di 9.000, Purbaya: Naik Terus!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal