Harga Bitcoin Naik Tembus 70.000 Dolar AS, Melesat 5,26 Persen dalam Sepekan

Aditya Pratama
Harga Bitcoin naik hingga menyentuh level 70.000 dolar AS untuk pertama kalinya sejak Juni. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Harga Bitcoin naik hingga menyentuh level 70.000 dolar AS untuk pertama kalinya sejak Juni. Kenaikan ini terjadi saat investor menunggu laporan keuangan MicroStrategy dan menghitung hari menuju pemilihan presiden Amerika Serikat (AS).

Melansir CNBC International, harga bitcoin naik menyentuh level 70.872 dolar AS hari ini, Selasa (29/10/2024). Dalam 24 jam, harga mata uang kripto ini naik 4,76 persen dalam 24 jam terakhir dan meningkat 5,26 persen dalam sepekan.

Harga Bitcoin Naik

Saham yang terkait dengan harga bitcoin sedikit berubah dalam perdagangan yang diperpanjang. Pada perdagangan hari Senin, platform bursa kripto Coinbase naik 5 persen dan proksi mata uang kripto tersebut, MicroStrategy melonjak hampir 9 persen.

Terakhir kali bitcoin menyentuh 70.000 dolar AS pada bulan Juni lalu. Harga bitcoin telah menguji level tersebut beberapa kali tahun ini, setelah mencapai rekor pada bulan Maret sebesar 73.797 dolar AS. Kenaikan harga sebelumnya di atas 70.000 dolar AS hanyalah sementara.

Optimisme meningkat menjelang pemilihan presiden AS minggu depan. Pergerakan bitcoin telah dibatasi pada kisaran antara 55.000 dolar AS dan 70.000 dolar AS. 

Namun, harga bitcoin mungkin siap untuk menembus level tertinggi baru bulan ini, di mana hari pemilihan Presiden AS pada 5 November, dan keputusan kebijakan suku bunga Federal Reserve lainnya pada 7 November.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
7 hari lalu

Laba Bersih MNC Kapital Capai Rp153,7 Miliar, Tumbuh 30,6 Persen

Bisnis
7 hari lalu

MNC Tourism Raup Laba Bersih Rp625,9 Miliar di Kuartal III 2025

Bisnis
18 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp1,2 Triliun di Kuartal III 2025, Melesat 117 Persen

Nasional
20 hari lalu

Danantara Tegaskan Transparansi, Siap Koreksi Laporan Keuangan BUMN Tahun Depan

Nasional
21 hari lalu

Bos Danantara Ungkap Praktik Nakal BUMN: Ada yang Profit Tinggi dengan Percantik Buku

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal