IHSG Hari Ini Berpeluang Menguat, Simak 4 Saham Rekomendasi Buy!

Anggie Ariesta
IHSG hari ini berpeluang menguat, simak 4 saham Rekomendasi buy!

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini berpotensi menguat. IHSG diperkirakan akan berada di kisaran 6.618–6.754.

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project William Hartanto mengatakan, IHSG sebelumnya terkoreksi tipis di bawah level 6.700, setelah sebelumnya sudah menguat saat terkonfirmasinya pola falling wedge. Menurutnya, pelemahan tersebut masih termasuk dalam koreksi sehat, terlihat dari sedang diujinya level 6.700 sebagai resistance psikologis.

"Namun nilai transaksi harian terbilang besar. Ada beberapa saham yang mengalami lonjakan volume di akhir perdagangan hari Jumat pekan lalu. Apa yang perlu Anda perhatikan dari kondisi ini adalah, apakah lonjakan volume transaksi tersebut mengubah arah tren atau tidak," tulis William dalam analisisnya, Senin (19/6/2023).

Dia berpendapat, jika tidak terjadi perubahan arah tren (dari uptrend lalu patah menembus support), maka lonjakan volume tersebut tidak perlu dikhawatirkan.

Lebih lanjut dia menuturkan, investor asing tercatat net sell Rp1,4 triliun sepanjang pekan lalu, dan tekanan terbesar terjadi pada saham-saham perbankan. Dengan kondisi demikian, kata dia, pergerakan IHSG masih bisa mixed ditekan oleh sektor perbankan.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Keuangan
12 jam lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi Tipis ke 8.391, DSSA-HDFA Pimpin Top Losers

Bisnis
14 jam lalu

MNC Sekuritas dan CGS International Sekuritas Tawarkan Waran Terstruktur Seri 10

Keuangan
19 jam lalu

IHSG Cetak Rekor, Dibuka Menguat ke Level 8.443

Keuangan
3 hari lalu

IHSG Sepekan Menguat 2,83 Persen ke 8.394, Tembus Rekor Tertinggi!

Nasional
4 hari lalu

Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka Menguat ke Level 8.346

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal