PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk Masuk BEI, Saham NAIK Melesat 30,84 Persen

Aditya Pratama
PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk dengan kode emiten NAIK resmi tercatat di BEI, Rabu (13/11/2024). MNC Sekuritas ditunjuk sebagai penjamin pelaksana emisi efek. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - MNC Sekuritas merupakan perusahaan efek di bawah naungan MNC Group, yang saat ini mayoritas sahamnya dimiliki oleh PT Motion Digital Technology. MNC Sekuritas menyediakan layanan sekuritas lengkap, termasuk membantu mendampingi klien dalam pendanaan pasar modal, misalnya melalui Initial Public Offering (IPO).

PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk dengan kode emiten NAIK resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (13/11/2024) dan ditetapkan sebagai salah satu saham yang masuk dalam Daftar Efek Syariah (DES). 

NAIK menjadi perusahaan tercatat ke-39 yang melantai pada tahun 2024. Adapun MNC Sekuritas ditunjuk sebagai penjamin pelaksana emisi efek dan penjamin emisi efek. 

Saham NAIK dilepas ke publik sebanyak 750 juta lembar saham atau setara 23,08 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh. Periode penawaran umum telah dilaksanakan sejak Kamis (7/11/2024) hingga hingga Senin (11/11/2024) dengan harga penawaran Rp107. 

Saham NAIK mengalami kelebihan permintaan (oversubscribed) 43 kali. Pada perdagangan saham perdananya, saham NAIK melesat 30,84 persen ke level Rp140.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Keuangan
2 hari lalu

Resmi Listing di BEI, Harga Saham PJHB Tembus ARA

Bisnis
2 hari lalu

Jangan Lewatkan IG Live MNC Sekuritas Sore Ini: Unboxing MotionTrade Lite

Keuangan
2 hari lalu

IHSG Hari Ini Dibuka di Zona Hijau, Nilai Transaksi Sentuh Rp1,4 Triliun

Keuangan
2 hari lalu

Tips MotionTrade: Kenali Perbedaan Day Trading dan Swing Trading

Keuangan
3 hari lalu

IHSG Hari Ini Dibuka Melemah, RISE-IPAC Pimpin Top Losers

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal