Tips Investasi bagi Ibu Rumah Tangga, Tentukan Tujuan hingga Pilihan Jenisnya

Rizqa Leony Putri
Tips berinvestasi bagi ibu rumah tangga yang efektif dan efisien. (Foto: Ilustrasi/Pixabay)

JAKARTA, iNews.id - Tidak dapat dipungkiri jika semua orang saat ini harus melek finansial dan merencanakan keuangan. Tak terkecuali, para ibu rumah tangga yang umumnya malah memiliki peran paling besar dalam menata keuangan agar pendapatan per bulan mampu memenuhi segala kebutuhan keluarga. 

Jika sudah andal dalam mengelola keuangan keluarga, para ibu rumah tangga tentu tidak jarang memiliki sisa anggaran yang bisa dialokasikan ke hal apa pun. Ketimbang digunakan untuk berbelanja barang yang sifatnya konsumtif atau sekadar ditabung di rekening, tentu akan jauh lebih menguntungkan jika dana tersebut diinvestasikan. 

Bahkan, melalui investasi, kebutuhan rumah tangga lain yang lebih besar, seperti, biaya pendidikan, merintis usaha, membeli rumah, hingga persiapan dana pensiun bisa tercapai. Lalu, bagaimana tips investasi bagi ibu rumah tangga yang efektif dan efisien? Berikut ulasannya.

Tentukan Tujuan investasi

Saat keuangan keluarga dalam kondisi yang stabil dan memiliki sisa anggaran yang tak terpakai, para ibu-ibu tentu bisa mempertimbangkan untuk melakukan investasi. Ketika memutuskan untuk berinvestasi, Anda perlu menjalaninya untuk mencapai sebuah tujuan atau target keuangan tertentu. 

Dengan mengetahui target atau tujuan berinvestasi, Anda akan lebih mudah untuk mengatur dan merencanakan aktivitas tersebut. Sebagai contoh, tujuan investasi bisa berupa rencana membeli rumah, membuka bisnis sampingan, biaya pendidikan, hingga dana berlibur sekalipun. 

Apabila telah memiliki tujuan, ibu-ibu jadi lebih mudah menentukan jangka waktu investasi, misalnya, satu tahun, lima tahun, bahkan 10 tahun. Menentukan tujuan investasi ini perlu dilakukan agar aktivitas tersebut bisa berjalan lebih terarah serta fokus. Tidak selalu tujuan keuangan yang besar, Anda bisa memulai berinvestasi dengan memasang target yang kecil guna membiasakan diri dan menyesuaikan kondisi keuangan terlebih dahulu.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

BKPM: Premanisme dan Ormas Penyebab Naiknya Biaya Investasi di Indonesia 

Bisnis
18 jam lalu

Daftar Webinar Gratis MNC Sekuritas The Hidden Game: Strategi Trader Profesional di Balik Bid dan Offer

Internasional
19 jam lalu

Fantastis, Pangeran Saudi MBS Guyur Amerika Investasi Rp16.743 Triliun

Bisnis
3 hari lalu

Jangan Ketinggalan! Promo Spesial Bulan Inklusi Keuangan dari Avrist AM di MotionTrade Berakhir Hari Ini!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal