JAKARTA, iNews.id – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) menetapkan 41 kandidat yang lolos Seleksi Tahap II Anugerah Aparatur Sipil Negara (ASN) Tahun 2021.
Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPANRB, Alex Denni, para kandidat yang lolos Tahap II Anugerah ASN 2021 tersebut, didominasi ASD dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Ke-41 kandidat yang lolos Seleksi Tahap II akan melaju ke tahap Verifikasi Lapangan.
"Verifikasi Lapangan dilaksanakan pada 26-30 November 2021 secara virtual dengan menyesuaikan kondisi pandemi Covid-19," ujar Alex, dikutip dari siaran persnya, Minggu (21/11/2021).
Dia menjelaskan, ke-41 kandidat tersebut terdiri dari 10 kandidat untuk Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya Teladan, 10 kandidat PPT Pratama Teladan, 10 kandidat ASN Inspiratif, dan 11 kandidat The Future Leader.
Kandidat yang lolos Seleksi Tahap II selanjutnya diminta untuk melengkapi curriculum vitae (CV) yang terdiri dari deskripsi diri, pengalaman jabatan, riwayat pendidikan, aktivitas non kedinasan serta riwayat penghargaan dan inovasi.