Airlangga Ungkap Kabar Terbaru Negosiasi Tarif Impor Trump: AS Apresiasi 

Cahya Puteri Abdi Rabbi
AS apresiasi langkah negosiasi Indonesia terkait tarif impor Trump (Foto: AP)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengungkapkan kabar terbaru negosiasi kebijakan tarif impor Presiden Donald Trump. Bahkan, pemerintah Amerika mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh RI.

Dalam hal ini, pihak Indonesia telah menandatangani non-disclosure agreement (NDA) dengan Kantor Perwakilan Dagang Amerika Serikat atau United States Trade Representative (USTR). Dengan demikian, Indonesia menjadi salah satu dari 20 negara yang sudah memulai proses negosiasi awal.

“Pemerintah Amerika Serikat mengapresiasi strategi dan pendekatan, serta proposal yang diusulkan oleh Indonesia dan kedua pihak menyetujui proses yang lebih intensif di tingkat teknis, bahkan secara teknis sudah disiapkan sejenis working group agar ada kecepatan dalam pembahasan,” ucap Airlangga dalam konferensi pers secara daring pada Jumat (25/4/2025).

Sebagai tindak lanjut, kata Airlangga, pemerintah Indonesia akan melakukan pendekatan dan konsultasi internal dengan para pemangku kepentingan di dalam negeri dan juga akan berkomunikasi dengan pihak AS, untuk melanjutkan proses negosiasi di tingkat teknis. 

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Istana Pastikan Konflik Venezuela Tak Ganggu Kesepakatan Tarif Impor AS–RI

Nasional
19 hari lalu

Terungkap, Kesepakatan Dagang RI-AS Sempat Molor dari Akhir Tahun

Nasional
19 hari lalu

Prabowo–Trump Dijadwalkan Teken Langsung Perjanjian Dagang Akhir Januari 2026

Nasional
29 hari lalu

Airlangga Terbang ke AS Pekan Depan, Finalisasi Negosiasi Tarif Dagang Trump

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal