Dapat Rumah Gratis, Nelayan di Pangandaran: Alhamdulillah Ada Dua Kamar

Jeanny Aipassa
Wahidin (48), nelayan di Pantai Pangandaran yang mendapat bantuan rumah khusus (rusus) nelayan yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). (Foto: Istimewa)

PANGANDARAN, iNews.id - Wahidin (48) adalah salah satu nelayan di Pantai Pangandaran, Jawa Barat, yang menjadi penerima bantuan Rumah Khusus (Rusus) nelayan, yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Dalam rangka memperingati Hari Maritim Nasional ke-57, Wahidin mengungkapkan rasa syukur karena pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperhatikan nasib para nelayan. 

Melalui video singkat yang ditayangkan Kementerian PUPR, Jumat (24/9/2021), Wahidin mengatakan rumah khusus nelayan yang diterimanya sangat layak dibandingkan rumah adat yang ditempati sebelumnya. 

"Dulu sebelum tinggal di rumah khusus, saya tinggal di rumah adat. Dulu cuma satu kamar, sedangkan keluarga saya banyak. Sekarang, alhamdulillah ada bantuan rumah dari Presiden Jokowi dan Kementerian PUPR," kata Wahidin. 

Dia pun menjelaskan tentang kondisi rusus nelayan yang kualitasnya baik dan lingkungannya pun tertata, sehingga menjadi perkampungan nelayan yang rapih. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Destinasi
12 hari lalu

Viral Awan Hari Terakhir 2025 di Pantai Pangandaran Bentuknya Unik, Ini Fotonya!

Megapolitan
25 hari lalu

Ada Demo Nelayan, 1 Ruas Jalan Medan Merdeka Selatan Ditutup Sementara

Nasional
3 bulan lalu

Peringatan Dini BMKG, Waspada Gelombang Tinggi 4 Meter sampai 31 Oktober di Perairan Ini

Nasional
3 bulan lalu

Prabowo Targetkan Bangun 1.000 Desa Nelayan Tahun Depan, Dilengkapi Dermaga dan Cold Storage

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal