Ekonomi RI Diprediksi Tumbuh Stabil 5% di 2026, Daya Beli Jadi Sorotan

Anggie Ariesta
Ilustrasi ekonomi Indonesia diprediksi tumbuh stabil 5 persen di 2026. (Foto: Freepik)

Sementara itu, Kritik tajam datang dari Institute for Development of Economics and Finance (INDEF). INDEF memproyeksi pertumbuhan ekonomi RI berada di angka 5,0 persen, yang dinilai jauh dari target ambisius pemerintah dalam APBN. 

Direktur Eksekutif INDEF, Esther Sri Astuti menilai ekonomi Indonesia masih terlalu sensitif terhadap gejolak dunia luar akibat ketergantungan impor yang tinggi pada kebutuhan dasar.

"Nah, kalau kita lihat pertumbuhan ekonomi ini kan meleset terus ya dari target yang sudah ditetapkan oleh APBN gitu ya. Kenapa fundamental ekonomi kita itu relatif rentan? Ya, karena ketergantungan kita terhadap dunia luar ini tinggi gitu," ucap Esther.

Esther mengibaratkan ekonomi Indonesia sangat mudah tertular dampak negatif dari situasi global dibandingkan negara tetangga yang memiliki fundamental lebih kokoh.

"Ada terjadi batuk-batuk di ekonomi global, maka kita pun juga akan terdampak ya, batuk-batuk juga," sambungnya.

Pencapaian ekonomi di tahun 2026 diprediksi akan sangat bergantung pada seberapa efektif pemerintah melakukan transformasi struktural dan menjaga kestabilan harga energi serta pangan di tingkat domestik.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Purbaya Optimistis Pertumbuhan Ekonomi RI Tembus 6 Persen di 2026

Keuangan
1 hari lalu

Outlook 2026: IHSG Diproyeksi Tembus Level 9.000, Efek Danantara Jadi Sorotan

Nasional
2 hari lalu

DPR Optimistis 2026 jadi Tonggak Kebangkitan Ekonomi Pancasila

Bisnis
2 hari lalu

Grab Indonesia 2025: Ketika Platform Digital Jadi Bantalan Sosial dan Pertumbuhan Ekonomi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal