Erick Thohir: Indonesia Tak Kekurangan Orang Pintar dan Hebat

Suparjo Ramalan
Menteri BUMN Erick Thohir. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan Indonesia tidak kekurangan orang pintar dan hebat. Namun, kapabilitas saja tidak cukup untuk mendorong bisnis perusahaan pelat merah ke tingkat dunia. 

"Saya sangat menyadari selama ini bahwa kita tidak kekurangan orang pintar dan orang hebat seperti para senior saya yang ada hadir hari ini pak Dahlan Iskan yang selalu memberikan pencerahan kepada saya. Kita tidak kekurangan orang pintar dan orang hebat," ujar Erick di depan Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan dan Tanri Abeng saat melakukan soft launching buku 'Akhlak Untuk Negeri' yang digelar secara virtual pada Rabu Sore (6/1/2021). Jakarta, Rabu (6/1/2021).

Erick menegaskan, kapabilitas harus selaras dengan kompetensi dasar dari pelakunya. Artinya, kapabilitas dan akhlak harus berjalan secara beriringan. Dia mengistilahkan akhlak sebagai core value (nilai utama) yang harus ditanamkan dan diimplementasikan oleh seluruh insan BUMN. 

Pada konteks ini, Mantan Bos Inter Milan itu akan mendorong agar konsep akhlak yang sudah dirumuskan agar diterapkan oleh seluruh jajaran BUMN, baik tingkat karyawan hingga ke direksi emiten negara. Dengan begitu, harapan aksi korporasi yang ditargetkan bisa tercapai dengan maksimal. 

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Soccer
17 jam lalu

Alasan Timnas Indonesia U-22 Hanya Ditarget Perak SEA Games 2025 meski Jadi Juara Bertahan

All Sport
1 hari lalu

996 Atlet Indonesia Tempur di SEA Games Thailand 2025, Target Tembus 3 Besar!

All Sport
3 hari lalu

Erick Thohir Bongkar Rahasia Sukses MotoGP Mandalika 2025: Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci!

Soccer
3 hari lalu

4 Topik Panas Diprediksi Akan Diumumkan PSSI di Konferensi Pers Hari Ini, Salah Satunya Pelatih Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal