Berdasarkan jadwal awal, pengumuman pendaftaran CPNS 2019 akan dilakukan 25 Oktober kemarin. Namun, hingga kini portal SSCASN belum bisa diakses.
"Selasa-Jumat ini kami lakukan bimbingan teknis kepada admin instansi untuk setting formasi dan lainnya di SSCASN. Semoga setting tersebut selesai sebelum pengumuman resmi penerimaan CPNS 2019 keluar," tutur dia.
Alurnya, setelah pengumuman pendaftaran pada Oktober ini akan dilanjutkan dengan pembukaan pendaftaran pada November sehingga pada Desember mendatang bisa dilakukan pengumuman hasil seleksi administrasi.
Selanjutnya, pada Januari 2020 akan diumumkan hasil seleksi kompetensi dasar (SKD) yang akan dilaksanakan pada Februari. Pada Maret 2020, dilakukan pengumuman hasil SKD dan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan April integrasi nilai SKD dan SKB.