Sri Mulyani Minta Penyaluran Dana BOS ke Sekolah Dipantau Langsung

Antara
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meminta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama untuk memantau penyaluran dana bantuan operasional sekolah (BOS) langsung ke sekolah-sekolah. Hal ini guna meningkatkan akuntabilitas penyaluran dana strategis tersbut.

"Bagaimana monitoring akuntabilitasnya? Apakah tidak ada jumlah murid yang dibesar-besarkan? Itu semua akan dilakukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama," kata Sri Mulyani seusai rapat koordinasi tingkat menteri di Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

Sri Mulyani mengatakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memantau di sekolah-sekolah umum, sedangkan Kementerian Agama memantau di madrasah tingkat tsanawiyah dan aliyah. Madrasah ibtidaiyah akan dipantau oleh pemerintah daerah melalui dinas.

Sri Mulyani mengatakan, anggaran pendidikan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebanyak 20 persen senilai dengan Rp550 triliun. Selama ini penyaluran anggaran pendidikan melalui berbagai saluran.

"Ada yang melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama, itu yang di pusat; ada juga yang ke daerah yang nilainya Rp330 triliun," tuturnya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Muslim
18 hari lalu

Dana BOS Madrasah dan BOP RA Senilai Rp4,01 Triliun Cair Pekan Ini

Nasional
5 bulan lalu

Viral Oknum LSM Gebrak Meja Tanya Dana Bos ke Kepsek SD di Sumenep, Siswa Ketakutan

Bisnis
1 tahun lalu

Investasi Migas RI Keok Selama 30 Tahun, Luhut Singgung Sri Mulyani

Bisnis
1 tahun lalu

Destry Dilantik jadi Deputi Gubernur Senior BI, Sri Mulyani: Selamat Jalankan Amanah

Bisnis
1 tahun lalu

Menkeu Sri Mulyani Resmikan The Gade Creative Lounge di PKN STAN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal