Negara yang melakukan vaksinasi pun terus bertambah dan akselerasi dilakukan secara global. Indonesia juga terus melakukan akselerasi.
Bersama dengan 3T dan 3M, vaksinasi dapat menjadi game changer pengendalian wabah dan pemulihan ekonomi. "Vaksinasi pada 1,48 juta tenaga kesehatan terus berprogres, juga telah mulai dengan kelompok prioritas berikutnya yakni petugas publik dan lansia. Per 22 Februari lalu, Indonesia berada di posisi 18 dunia dalam jumlah dosis vaksin sebanyak 1,96 juta," ucapnya.
Namun, dia menyebutkan, kewaspadaan global tetap dijaga karena adanya varian baru dari Covid-19. "Yang saya dengar adalah varian B117, yang penularannya lebih cepat dan akan menjadi ancaman bila tidak berhati-hati dan disiplin dalam melakukan protokol kesehatan," tuturnya.