Komentar Berkelas John Herdman usai Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka Piala AFF 2026

iNews TV
John Herdman menunjukkan komentar berkelas usai Timnas Indonesia masuk grup neraka Piala AFF 2026 bersama Vietnam dan Singapura. (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, memberi komentar berkelas usai Tim Garuda dipastikan masuk grup neraka Piala AFF 2026 bersama Vietnam dan Singapura.

Hasil undian Piala AFF 2026 digelar di MSC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (15/1/2026) sore. Timnas Indonesia yang berada di pot 3 tergabung di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, serta pemenang playoff antara Brunei Darussalam melawan Timor Leste.

Komposisi Grup A langsung mendapat sorotan karena diisi kekuatan tradisional Asia Tenggara. Vietnam dikenal konsisten di level regional dan Asia, sementara Singapura memiliki pengalaman panjang di turnamen ini.

Piala AFF 2026 akan berlangsung pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026 dengan format kandang dan tandang. Format ini menuntut konsistensi performa, kedalaman skuad, serta kesiapan mental sepanjang fase grup.

Menanggapi hasil undian tersebut, John Herdman menunjukkan sikap tenang dan penuh keyakinan. Pelatih asal Inggris itu justru melihat tantangan berat sebagai ujian penting bagi skuad Garuda.

“Saya mengharapkan turnamen ini menjadi sebuah ujian. Indonesia datang setelah melalui kualifikasi Piala Dunia yang berat dan saya pikir mereka ingin menunjukkan kemampuan di turnamen ini,” ujar Herdman.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 jam lalu

Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 Bersama Timnas Indonesia

Soccer
4 jam lalu

Bidik Sejarah! John Herdman Bertekad Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026

Soccer
5 jam lalu

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kamboja Jadi Lawan Pertama di Kandang

Soccer
7 jam lalu

Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Tantang Vietnam di Grup A

Soccer
8 jam lalu

John Herdman Tiba di MNC Studio jelang Drawing Piala AFF 2026, Misi Besar Timnas Indonesia Dimulai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal