JAKARTA, iNews.id – Vision+ mempersembahkan Dendam, serial drama aksi yang mengangkat kisah balas dendam. Series ini dapat disaksikan gratis dengan klik di sini.
Disutradarai Razka Robby Ertanto, serial ini menggandeng para aktor dan aktris ternama Indonesia untuk membawakan karakter-karakter kompleks dalam alur cerita yang unik, penuh konflik, dan aksi.
Berikut adalah daftar pemain utama yang membawa kehidupan pada serial Dendam:
1. Cinta Laura
Sebagai tokoh utama, Cinta Laura memerankan Renata Aubert, seorang perempuan yang hidupnya berubah drastis setelah kematian saudaranya dan hilangnya sang ayah di tangan sindikat kriminal bernama District 8. Renata adalah seorang petarung MMA dan juga polisi, yang melakukan apa pun demi menuntut keadilan bagi keluarganya.
2. Arya Vasco
Arya Vasco hadir sebagai James Matteo, sosok yang karakternya penuh misteri dan berada di tengah ketegangan konflik. Dia merupakan pemilik bisnis ilegal MMA di distrik 8. Kehadiran James menambah dimensi baru dalam perjalanan Renata, menciptakan lapisan baru dalam kisah balas dendam ini.
3. Willy Dozan
Willy Dozan berperan sebagai Igoy Belial. Dia merupakan seorang jenderal kepolisian yang memimpin Divisi khusus Renata. Igoy menjadi kepala kepolisian dengan mengontrol bawahannya sesuai kemauan dan kepentingannya. Dia tokoh yang memiliki hubungan erat dengan District 8.