Dijodohin Sama Musuh Bebuyutan, Ini Sinopsis Microdrama Deadline Cinta 21+ VISION+

Annastasya Rizqa
VISION+ kembali menghadirkan microdrama terbaru berjudul “Deadline Cinta 21+”, kisah cinta seru dengan konflik. (Foto: Vision+)

JAKARTA, iNews.id - VISION+ kembali menghadirkan microdrama terbaru berjudul “Deadline Cinta 21+”, kisah cinta seru dengan konflik antara perjodohan, hubungan toxic, dan isu keluarga yang menyentuh. Microdrama “Deadline Cinta 21+” tayang eksklusif 12 November 2025 di VISION+. Nonton streaming keseruan ceritanya dengan klik di sini

Bercerita tentang Nadhin yang sejak kecil sudah dijodohkan dengan Rangga, musuh bebuyutannya, demi memenuhi keinginan sang nenek yang sangat ia cintai. Walaupun punya tanggal lahir yang sama, namun hubungan mereka sejak kecil tidak pernah akur. Mereka selalu bersaing dalam segala hal, mulai dari nilai di sekolah, popularitas, sampai perhatian guru. 

Namun, tanpa disadari, Rangga justru dekat dengan nenek Nadhin dan menjadi sosok yang dianggap paling cocok untuk cucunya itu. Nadhin yang tumbuh sangat dekat dengan neneknya selalu memegang teguh setiap pesan sang nenek, termasuk soal perjodohan ini. Masalahnya, kini di usia 21 tahun, pesan itu berubah menjadi kenyataan ketika orang tua mereka, yang juga sahabat lama dan sama-sama single parent memutuskan untuk melaksanakan janji perjodohan tersebut. Kondisi semakin mendesak ketika sang nenek jatuh sakit dan berharap keinginan tersebut dapat terlaksana. 

Di sisi lain, Nadhin memiliki pacar bernama Aldo yang ternyata toxic, sementara Rangga juga sudah berpacaran dengan Nia. Situasi semakin rumit ketika keburukan pasangan mereka mulai terungkap, dan pesan nenek yang “menghantui” perlahan membuka jalan bagi perubahan dalam hubungan Nadhin dan Rangga. 

Penasaran bagaimana akhir kisah Nadhin dan Rangga? Apakah mereka benar-benar ditakdirkan bersama? Nonton “Deadline Cinta 21+” eksklusif di VISION+. Nikmati juga berbagai microdrama seru lainnya dengan berlangganan Vision+ Premium mulai dari Rp20.000,- /bulan. Download aplikasi VISION+ di Play Store dan App Store sekarang.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Film
23 jam lalu

Nonton Microdrama News Release VISION+ Double Trouble: Mom vs Me, Ketika Ibu dan Anak Disatukan OB Kampus!

All Sport
22 jam lalu

Jadwal dan Link Streaming WONDR by BNI Indonesia International Challenge 2025, Saksikan di Vision+!

Film
2 hari lalu

Sinopsis dan Link Nonton Film Soekarno di VISION+, Hidupkan Api Perjuangan Sang Proklamator!

Film
2 hari lalu

Ketika Takdir Menyatukan Lagi, Nonton Cerita Romantis Cinta Belum Usai di VISION+

Film
2 hari lalu

Kebenaran dan Cinta yang Terungkap di Microdrama “Saat Dia Kembali Padaku” VISION+

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal