JAKARTA, iNews.id – Film drama Korea yang bercerita tentang seorang ibu memang punya kesan sendiri bagi para penonton. Kisah cinta antara seorang ibu dan anaknya atau dengan keluarga di drama Korea selalu berhasil menguras air mata.
Berbeda dengan cerita pada umumnya, biasanya film drama Korea tentang ibu juga dikemas dengan beberapa intrik di plot awal. Namun, saat mendekati akhir, penonton dibawa ke momen haru hingga bisa berderai air mata.
1. Hi Bye Mama (2020)
Bagi para pecinta drakor tentu setuju bahwa drama ini berhasil membuat penonton menangis haru. Drama ini berkisah tentang Cha Yu-Ri (Kim Tae Hee) yang menjadi hantu sejak dia meninggal 5 tahun lalu. Dia meninggalkan suaminya Jo Kang Hwa (Lee Kyu Hyung) dan anak mereka, Seo Woo. Namun akhirnya Cha Yu Ri diberikan kesempatan untuk menjadi manusia kembali dan melakukan reinkarnasi selama 49 hari. Sementara itu, sang suami bekerja sebagai ahli bedah akhirnya memutuskan menikah kembali dengan juniornya di rumah sakit.
2. Terius Behind Me (2018)
Terius Behind Me bercerita tentang seorang ibu tunggal bernama Go Ae Rin (Jung In Sung) yang memiliki dua anak kembar. Dia secara mendadak kehilangan suami dan harus berjuang memenuhi kebutuhan keluarga. Ae Rin bertetangga dengan Kim Bon (So Ji Sub), seorang pria misterius yang hidup sendiri dan sangat tertutup. Rupanya Kim Bon adalah mantan anggota intelegen negara atau NIS.