JAKARTA, iNews.id - Aktor Marcell Darwin menjadi bintang utama di film romantis Nikah Yuk!. Di film yang mengangkat cerita kehidupan sehari-hari ini, dia mengambil pelajaran hidup.
Marcell berperan sebagai Arya, fotografer muda yang didesak untuk menikah oleh orangtuanya. Dia sempat menolak dengan alasan karier, namun semua berubah ketika Arya bertemu dengan komikus bernama Lia (Yuki Kato).
Menurut Marcell, ada banyak perspektif tentang menikah yang bisa ditangkap dari film ini.
“Ada pelajaran yang bisa diambil bahwa setelah menikah itu kita masih bisa melanjutkan karier,” ujar Marcell di konferensi pers Nikah Yuk! di Jakarta, Kamis (30/1/2020).
Marcell berpendapat pernikahan tak terlalu berbeda dengan kehidupan sebagai lajang. Aktivitasnya masih sama, hanya saja ada tanggung jawab yang lebih besar.