JAKARTA, iNews.id - Sinetron Ikatan Cinta belakangan ini membuat para penontonnya galau. Pasalnya, rumah tangga Aldebaran (Arya Saloka) dan Andin (Amanda Manopo) saat ini di ujung tanduk.
Setelah kebohongan dan kesalahan masa lalu Aldebaran terkuak satu demi satu, Andin memutuskan untuk berpisah dengan Aldebaran. Bahkan dengan berat hati, Andin melayangkan gugatan cerai pada suaminya.
Kegalauan netizen semakin bertambah ketika pemeran Aldebaran, Arya, mengunggah kolase fotonya dengan Amanda. Foto hitam-putih itu memperlihatkan momen Aldebaran-Andin saat masih saling bergenggaman tangan.
Foto pertama, tampak mereka sedang bergandengan tangan. Kemudian, foto kedua memperlihatkan tangan mereka yang saling bergenggaman dan terakhir adalah momen baikan Aldebaran-Andin di panggung TikTok Awards Indonesia 2020.
“Terimakasih,” tulis aktor 29 tahun itu sembari menyematkan tagar Aldebaran, seperti dikutip dari Instagramnya, Senin (1/2/2021).