Keseruan Anak-Anak Nonton Bareng Film ZANNA: Whisper of Volcano Isle di Momen Libur Sekolah

Nurul Amanah
Film animasi ZANNA: Whisper of Volcano Isle begitu diminati sebagai tontonan seru pada momen liburan Tahun Baru anak-anak. (Foto: Nurul Amanah)

JAKARTA, iNews.id - Film animasi karya anak bangsa ZANNA: Whisper of Volcano Isle begitu diminati sebagai tontonan seru pada momen libur sekolah anak-anak. Mereka begitu antusias melihat aksi para peri dan kumbang yang digambarkan lewat animasi berstandar internasional ZANNA: Whisper of Volcano Isle.

Selain menonton film, mereka juga berkesempatan seru-seruan bareng Alya Nurshabrina dan Robby Purba, para pengisi suara film animasi ini. Mereka bermain games bersama dan mendengarkan cerita keseruan menjadi pengisi suara. 

Robby juga sempat mengajak anak-anak memeragakan gaya kupu-kupu yang tengah mengepakkan sayapnya. Anak-anak juga bahagia bertemu dengan tiga peri, Zanna, Dinda dan Novi yang menyapa mereka secara langsung. Anak-anak begitu antusias berfoto bersama para peri dengan kostum sayap warna-warni.

Salah seorang pengunjung Dwi Tantri sengaja mengajak anak-anaknya menonton film ini sebagai penutup momen libur sekolah, karena beberapa hari lagi mereka masuk. Dwi menilai banyak pelajaran berharga yang dapat dipetik anak-anak dalam film ini sehingga orangtua dimudahkan mengedukasi anak-anak.

"Bagus, kisahnya inspiratif, mengajarkan kasih sayang ibu dan persahabatan. Sengaja liburan ke sini ngajak anak-anak," ujar Dwi Tantri. 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Film
15 jam lalu

KIKO Season 4 Episode Baru Revolts Revolution Part 1, Minggu 2 Nov 2025 Pukul 08.00 WIB di RCTI

Film
7 hari lalu

Titus The Detective Episode The Crying Boy, Minggu 26 Okt 2025 Pukul 07.30 WIB di RCTI

Film
7 hari lalu

Animasi Entong Episode Baru: Hantu Kampung Kite

Elektronik
9 hari lalu

Karakter KIKO & LOLA Hadir di Indocomtech 2025, Seru Bersama MNC Animation & Games!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal