Priyanka Chopra Mundur dari Bharat karena Tunangan, Salman Khan Marah

Okezone.com
Salman Khan kecewa atas keputusan Priyanka Chopra mundur dari film Bharat. (Foto: Instagram)

NEW DELHI, iNews.id – Priyanka Chopra secara mendadak memutuskan mundur dari produksi film Bharat karena bertunangan dengan Nick Jonas. Keputusannya itu rupanya membuat lawan mainnya, Salman Khan marah.

Sekalipun sutradara mengaku mendukung keputusan Priyanka, tidak demikian dengan produser dan sang tokoh utama pria, Salman Khan.

Produser sekaligus CEO Reel Life Production, Nikhil Namit menyebut keputusan Priyanka mundur karena pertunangannya, sangat tidak profesional. Apalagi pengunduran dirinya dilakukan saat proses syuting sudah dimulai.

"Priyanka memberitahu kami dia harus mundur karena pertunangannya, dua hari yang lalu. Itu sangat tidak profesional, mengundurkan diri secara tiba-tiba," ujar Nikhil Namit, seperti dilansir Hindustantimes, Sabtu 28 JUli 2018.

Sumber lain mengatakan, Nikhil Namit bukan satu-satunya yang kecewa. Salman disebut-sebut juga tak kalah marahnya mendengar pengunduran diri Priyanka.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
2 tahun lalu

Kasus Penembakan Rumah Salman Khan, Polisi Temukan 2 Pistol dan Peluru di Sungai Tapi Gujarat

Seleb
3 tahun lalu

Deretan Artis Bertemu Jodoh Lewat Media Sosial, Nomor 3 Gelar Pernikahan Mewah di 2 Negara

Seleb
4 tahun lalu

5 Artis India Tercantik, Nomor 3 Pernah Jadi Ratu Cantik Sejagat Menikah dengan Brondong Hollywood

Seleb
5 tahun lalu

Diisukan Selingkuh dengan Priyanka Chopra, Begini Respons Shah Rukh Khan

Seleb
5 tahun lalu

5 Gaya Seksi Priyanka Chopra, Diisukan Selingkuh dengan Shah Rukh Khan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal