JAKARTA, iNews.id - Miko dan Tania mulai merasa tertekan dalam program kehamilan mereka. Helsi terus menekan mereka agar segera hamil, karena takut warisan keluarga jatuh ke tangan Devan dan Alya.
Apalagi kini Helsi curiga kalau Alya memang sedang hamil. Miko yang awalnya santai, kini mulai cemas akan posisinya dalam keluarga.
Tania malah senang mendengar kabar itu. Di sisi lain, Tania juga mulai mempertanyakan niat Miko yang terlalu fokus pada warisan dibandingkan membangun keluarga atas dasar cinta.
Cakra yang menyaksikan langsung kedekatan Alya dan Devan mulai menyadari bahwa cintanya pada Alya mungkin tak akan pernah terbalas. Dia mencoba bangkit dari keterpurukan dengan datang ke kantor ayahnya meminta pekerjaan sebagai bentuk perubahan hidup dan pembuktian kalau dirinya bisa setara dengan Devan.
Luka hati yang masih segar, Cakra memutuskan untuk fokus pada masa depan, meski dalam hati harus belajar menerima bahwa Alya bukan lagi miliknya.
Bagaimana kehidupan Cakra pasca merelakan Alya pada Devan? Saksikan Layar Drama Indonesia Kau Ditakdirkan Untukku setiap hari pukul 22.00 WIB hanya di RCTI kanal digital 28 UHF untuk pemirsa Jabodetabek.