Sinopsis Original Series V+ Candy Caddy, 7 Januari 2025 di RCTI: Yasmin Temukan Keajaiban Golf dan Tantangan Baru dalam Hidupnya

Annastasya Rizqa
Saksikan perjalanan emosional Yasmin dalam mencari jati diri dan menghadapi tantangan hidup di Original Series V+ Candy Caddy, pada 7 Januari 2025, pukul 16.00 WIB di RCTI. (Foto: RCTI)

JAKARTA, iNews.id - Lanjutan serial drama dari Original series V+ Candy Caddy diawali Yasmin menghadapi dilema besar. Meskipun Adi, pacarnya menawarkan pekerjaan di toko kelontong keluarganya, Yasmin memilih mengikuti workshop caddy

Dia mulai menemukan sisi menarik dari dunia golf yang ternyata dekat dengan keahliannya dalam matematika. Di sisi lain, Yasmin juga mendengar desas-desus mengerikan tentang pelecehan terhadap seorang caddy. 

Di sisi lain, Monik, teman lama Yasmin, menawarkan kesempatan kepada Yasmin untuk bekerja sebagai caddy. Monik yang kini sudah mapan, dengan mobil pribadi, memperlihatkan perbedaan besar dalam hidup mereka. Sementara Yasmin masih harus mengayuh sepeda butut untuk berkeliling. 

Tawaran Monik membuat Yasmin semakin tertarik, namun ia harus sembunyi-sembunyi mengikuti workshop ini dari keluarga dan pacarnya. Adi yang mulai merasa ada yang aneh dengan sikap Yasmin, mulai curiga dan merasakan jarak yang semakin besar di antara mereka.

Suatu hari, Yasmin melihat Yara, adik perempuannya, sedang memunguti bola golf yang hilang di lapangan. Tindakan ini semakin memperburuk perasaan Yasmin yang merasa tertekan dan dibayangi oleh perbandingan terus-menerus dengan Yara. 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Film
15 jam lalu

Sinopsis Cinta Sepenuh Jiwa Eps 95: Julian Ingin Ungkap Kebenaran Ibu Kandung Syifa

Film
1 hari lalu

Sinopsis Sinetron Cinta Sepenuh Jiwa Eps 94, Minggu 4 Januari 2026: Lala Tuduh Hasbi dan Rico!

Film
1 hari lalu

Sinopsis Sinetron Mencintai Ipar Sendiri Eps 50, Minggu 4 Januari 2026: Ayuna dan Rafki Rafting di Malang

Film
4 hari lalu

Titus The Detective Episode - Mind Games, Minggu 4 Januari 2025, Pukul 07.30 Pagi di RCTI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal