Video Inspiratif Akhir Tahun Farel Tarek Menyentuh Hati, Bahas Penyesalan dan Harapan Baru

Muhammad Sukardi
Farel Tarek, seorang kreator konten yang telah mencapai kesuksesan besar, menutup tahun 2024 dengan video pendek penuh emosi. (Foto: StarHits)

JAKARTA, iNews.id - Farel Tarek, seorang kreator konten yang telah mencapai kesuksesan besar, menutup tahun 2024 dengan video pendek penuh emosi.

Video yang diunggah di Youtube ini menjadi pengingat tentang arti pentingnya waktu dan kebersamaan dengan orang-orang terdekat, pun refleksi yang sangat relevan di tengah kehidupan modern.

Dalam video itu, Farel mengisahkan perjalanan emosionalnya selama dua tahun terakhir. Pada malam Tahun Baru 2023, Farel bersama keluarganya mengunjungi Nylla Villa di Puncak, tempat yang penuh kehangatan. Di villa itu, dia menanam kapsul waktu berisi impian dan tujuan hidup untuk tahun 2024, termasuk keinginannya untuk lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga.

Namun, kenyataan tahun 2024 membawa cerita berbeda. Kesuksesan dalam karier sebagai kreator konten membuat Farel semakin sibuk, hingga waktu bersama keluarga menjadi hal yang langka.

Ketika dia kembali ke Nylla Villa di akhir tahun ini, bukan bersama keluarga melainkan bersama rekan kerja dalam acara rapat kerja (raker). Di sela kesibukan, Farel menyadari bahwa momen-momen bersama keluarganya setahun lalu terasa semakin jauh.

Di malam yang hening, Farel memutuskan untuk menggali kembali kapsul waktu yang ditanam setahun sebelumnya. Dari beberapa tujuan yang ditulis, hanya satu yang tidak tercapai yaitu meluangkan lebih banyak waktu dengan orang-orang tersayang.

Kesadaran ini menjadi titik balik yang membuat Farel merenungkan kembali arti kesuksesan dan kebahagiaan sejati.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

Ngakak! Azia Riza Cerita Jadi Anak Teknik yang Malah Viral di YouTube

Seleb
2 hari lalu

Kocak Abis! Azia Riza dan Bu Tenny Debat soal Prank Bocil di Bimbingan Kocak

Destinasi
5 hari lalu

Seru tapi Mual! Banana Boat Versi Azia Beneran Gagal Fokus

Destinasi
5 hari lalu

Teriakannya Pecah! Banana Boat Versi Azia Penuh Drama dan Ngakak!

Film
5 hari lalu

Malam Puncak Indonesian Creator Night 2025 Disiarkan Live dan Eksklusif di RCTI!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal