What’s Wrong With Secretary Kim? Bos yang Bersedia Menuruti Semua Permintaan Sekretarisnya

Siska Permata Sari
Saksikan drakor terbaru di RCTI+. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Percintaan di kantor memang sering terjadi. Tapi apa yang terjadi kalau seorang bos yang malah menyukai sekretarisnya namun bos itu justru bukan tipe dari sang sekretaris? Dia berusaha menjadi 'tipe ideal' sang pujaan hati. Apakah sang bos akan berhasil? Tidak perlu dibayangkan, nonton saja drama Korea What’s Wrong With Secretary Kim? di RCTI+ 

Saat hari cutinya tiba, Mi So justru merasa bosan. Dia mencoba menghubungi teman-temannya, namun tidak ada satupun yang bisa diajak main. Mi So jadi teringat, jika dulu ia juga melakukan hal itu pada teman-temannya. Dia mengabdi seluruh hidupnya pada Bos-nya itu, yang membuatnya tanpa sadar mengumpat.

Namun belum selesai umpatannya keluar dari mulutnya, sang Bos tiba-tiba saja ada di depan rumahnya, lengkap dengan mobil yang biasa ia kendarai. Mi So pun bingung, "A-ada apa Pak Young Joon kesini?" Tanya Mi So dengan grogi. "Karena kau mengumpatku, jadi aku datang." Jawab sang Bos dengan senyuman manis. 

Ternyata tujuan sang Bos datang adalah mengajaknya jalan-jalan. Namun Mi So menolak. Akhirnya Young Joon yang mengalah dan mengatakan akan menuruti semua permintaan Mi So. Termasuk berkeliling-keliling kota Seoul dengan menggunakan bus. 

Awalnya Young Joon tampak bingung dan tak nyaman. Ia bahkan sampai jatuh ke atas pangkuan sang sekretaris yang kebetulan mendapatkan tempat duduk di dalam bus itu. "Ototnya terlibat lemah," "Hah? bagaimana bisa tangannya tidak kuat." Cibir para menumpang bus itu. Sementara  Young Joon hanya terdiam menatap jendela dan berpura-pura tidak terjadi apa-apa.

Editor : Dyah Ayu Pamela
Artikel Terkait
Seleb
5 tahun lalu

Drakor Mouse, Ditukarnya Bayi untuk Hasil Penelitian

Sulut
5 tahun lalu

Pemimpin Korut Kim Jong Un Nyatakan Perang dengan Drakor dan K-pop

Film
5 tahun lalu

Drakor Mouse, Terungkapnya Organisasi Psikopat

Film
5 tahun lalu

Drakor Mouse, Seorang Pembunuh yang Menelusuri Masa Lalu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal