3 Kunci Gaya Hidup Sehat Tekan Risiko Kanker

Siska Permata Sari
Kanker menjadi salah satu penyakit pembunuh manusia nomor dua di dunia. (Foto: Ilustrasi/telegraph)

Di Indonesia, pemerintah menggelontorkan dana pengobatan kanker yang ditanggung Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan sebesar kurang lebih Rp2,1 triliun.

Namun, sesungguhnya, penyakit kanker bisa dicegah. Pakar Onkologi sekaligus Ketua Perhimpunan Onkologi Indonesia Dr. Aru Wicaksono Sudoyo mengatakan, ada tiga komponen penting yang mesti dipegang untuk mencegah penyakit mematikan tersebut.

"Ada tiga komponen dalam kehidupan sehari-hari. Pertama, diet, dalam arti menu makanan sehari-hari yang perlu dijaga. Kedua, mempertahankan berat badan ideal. Lalu ketiga adalah exercise atau olahraga," kata Dr. Aru dalam acara Konferensi Hari Kanker Indonesia di Gedung Kementerian Kesehatan, Kuningan, Jakarta, Rabu (31/1/2018).

Jika tiga hal itu dilakukan secara konsisten, maka Anda telah menekan risiko kanker hingga 35 persen.

"Faktor makanan pada kanker, sama dengan rokok. Kalau rokok kan mudah dihentikan,  kalau makanan, maka kuncinya adalah handling makanan sehari-hari," kata dia.

Editor : Nanang Wijayanto
Artikel Terkait
Health
14 jam lalu

Implantasi Artificial Heart Assist Device untuk Gagal Jantung, Apa Kata Dokter?

Health
14 jam lalu

Dokter Beberkan Fakta di Balik Madu dan Jeruk untuk Tingkatkan Imunitas

Nasional
2 hari lalu

Sambut Ultah ke-15, MNC Life Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Karyawan Park Hyatt Jakarta

Health
2 hari lalu

Viral Gen Z Kena Stroke gegara Suka Memendam Stress, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal