1. Mentimun
Cara memutihkan selangkangan dengan alami di urutan pertama, adalah menggunakan mentimun. Perlu diketahui, mentimun terkenal dengan kandungannya yang kaya akan mineral dan vitamin.
Nah, untuk memutihkan selangkangan, Anda bisa memarut timun secukupnya. Lalu, gosok area selangkangan selama 30 menit dan bilaslah menggunakan air hangat.
Menariknya lagi, jus mentimun atau irisannya juga dapat mengurangi iritasi dan mengencangkan kulit di selangkangan, lho!
2. Lidah buaya
Cara memutihkan selangkangan dengan alami di urutan berikutnya, adalah menggunakan lidah buaya. Sebab, lidah buaya juga terkenal dengan kandungan zat aloin di dalamnya yang bisa mencerahkan kulit.
Gel lidah buaya atau produk pelembap dengan bahan dasar lidah buaya dapat merelaksasikan kulit yang lecet atau teriritasi. Cara pakainya, oleskan seperti lotion, dan biarkan produk meresap ke kulit. Anda tidak perlu membilasnya setelah mengoleskan ke selangkangan.