5 Resolusi Awal Tahun Baik untuk Kesehatan Mental, Perhatikan Ini

Mei Sada Sirait
Resolusi benar-benar berdampak adalah menetapkan tujuan realistis dan spesifik terutama jika menyangkut kesejahteraan mental. (Foto: AI)

JAKARTA, iNews.id - Tahun baru identik dengan resolusi yang memunculkan semangat baru untuk berubah, mulai dari resolusi kesehatan, perawatan diri, hingga kesejahteraan mental.

Dikutip dari Healthline, Kamis (1/1/2026), kunci agar resolusi benar-benar berdampak adalah menetapkan tujuan yang realistis dan spesifik terutama jika menyangkut kesejahteraan mental. Maka dari itu, inilah beberapa resolusi yang bisa dicatat di awal tahun untuk kesejahteraan mental:

- Prioritaskan Tidur yang Berkualitas

Kurang tidur dapat memperburuk suasana hati, memengaruhi energi harian, dan bahkan mengganggu kesehatan otak. Namun jangan membuat resolusi untuk sekedar lebih banyak tidur. 

Alangkah baiknya membuat kebiasaan spesifik misalnya membuat jam tidur dan bangun yang konsisten, membuat ritual malam yang menenangkan agar tidur lebih nyenyak, dan memastikan kamar tidur nyaman.

Dengan memberi struktur pada waktu tidur, tubuh dan pikiran dapat lebih siap menghadapi hari.

- Sisihkan Waktu untuk Istirahat Mental

Resolusi ini bukan hanya soal liburan panjang tapi lebih ke memberi ruang untuk pikiran beristirahat secara rutin. Disarankan menciptakan waktu khusus setiap hari atau minggu untuk melakukan hal-hal yang membantu relaksasi, seperti meditasi ringan, menarik napas, tidur siang singkat, atau sekedar berjalan di luar rumah tanpa gangguan.

Kegiatan ini bertujuan memberi otak waktu bebas tekanan agar lebih jernih dan sehat jangka panjang.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Health
5 hari lalu

Rachel Vennya Didiagnosis Bipolar, Curhatannya Mengejutkan!

Health
12 hari lalu

Terungkap! Ini Alasan Orang dengan ADHD Disarankan Jangan Konsumsi Gula Berlebihan

Health
16 hari lalu

Fuji Didiagnosis ADHD, Dilarang Makan Cokelat Banyak-Banyak!

Health
17 hari lalu

Bahan Alami Neumentix Bisa Sehatkan Otak dan Mental, Ini Penjelasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal