Angka Stunting di Indonesia Turun, Presiden Jokowi: Saya Kira Ini Tidak Cukup

Siska Permata Sari
Presiden RI Joko Widodo menyoroti permasalahan stunting di Indonesia. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyoroti permasalahan stunting yang masih terjadi di Indonesia. Dia menargetkan angka stunting tersebut bisa turun hingga 14 persen di 2024.

Hal tersebut diungkapkan pada Ratas Percepatan Penurunan Stunting di Istana pada Rabu (5/8/2020).

“Dari data yang saya miliki, ada perbaikan dalam prevalensi stunting dari 37 persen di 2013 menjadi 27,6 persen di tahun 2019. Ini ada penurunan yang cukup lumayan, tetapi saya kira ini tidak cukup,” tutur Presiden Jokowi, Rabu (5/8/2020).

Dia menekankan untuk mempercepat penurunan angka stunting di Indonesia sampai mencapai target di 2024.

“Kita harus menurunkan lebih cepat lagi dan target kita sesuai dengan yang saya sampaikan dan saya berikan kepada Menteri Kesehatan di 2024, kita harus bisa turun menjadi 14 persen,” ujarnya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
17 hari lalu

Menkes Targetkan 70 Juta Orang Manfaatkan Cek Kesehatan Gratis hingga Akhir Tahun

Nasional
17 hari lalu

Pemerintah Targetkan Pembangunan 22 RS Rampung 2026, Pendidikan Dokter Spesialis Dikejar

Nasional
17 hari lalu

600 Dokter Diterjunkan ke Wilayah Bencana Sumatra, dari Koas hingga Spesialis

Nasional
25 hari lalu

6 Rumah Sakit di Aceh Belum Pulih, Ada Pasien Harus Cuci Darah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal