JAKARTA, iNews.id - Kadang sebagian dari kita tidak sadar jika produk-produk yang digunakan sehari-hari mengandung bahan kimia tertentu. Misalnya pada produk kosmetik, deodorant, hingga produk perawatan lainnya yang terpapar langsung dengan kulit kita.
Bahkan, kita sering menemukan banyak kandungan kimia dalam kosmetik dan produk perawatan kulit lainnya. Misalnya yang sering ditemukan adalah PEG (polyethylene glycol atau ceteareth), sodium laureth sulfate (SLS), paraben, dan fragrance atau parfum.
Apa itu? Dan, bahayakah bagi tubuh? Yuk, simak informasinya seperti dirangkum dari Healthline, Jumat (12/10/2018).
PEG
PEG atau polyethylene glycol atau ceteareth sering ditemukan di produk-produk make-up dan skincare. Hal ini karena kandungan PEG berfungsi agen pembersih dan mengkondisikan kulit. Apakah berbahaya? Tak ada dampak bahaya signifikan dalam penggunaan PEG, hanya saja bagi yang sensitif atau alergi bisa terkontaminasi kandungan ini.
Sodium Laureth Sulfate
Sodium Laureth Sulfate atau SLS sering kita lihat di produk-produk pembersih seperti sabun, sampo dan tak jarang pada sabun pembersih wajah. Meskipun SLS kurang bagus jika diaplikasikan pada wajah karena bisa membuat kering, kandungan ini memiliki fungsi mengemulasi dan membersihkan kulit. Namun, SLS juga berpotensi menyebabkan iritasi kulit bagi kulit yang sensitif dan kering.