Bukan Covid-19, Menkes Budi Ungkap Penyebab Gangguan Ginjal Akut yang Menyerang Anak-anak

Kevi Laras Wana
Menkes Budi ungkap penyebab gangguan ginjal akut pada anak. (Foto: MPI/ Kevi Laras Wana)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan dugaan penyebab gangguan ginjal akut yang menyerang anak-anak. Dia mengatakan, penyakit tersebut sudah dipastikan bukan karena Covid-19. 

Hal tersebut diketahui usai melakukan pengecekan pada pasien. Hasilnya, ternyata tidak ditemukan bahwa gangguan ginjal akut tersebut diakibatkan oleh Covid-19.

Temuan ini disampaikan oleh Menkes Budi dalam konferensi pers. Dia memastikan, penyebab gangguan ginjal akut pada anak bukan disebabkan oleh Covid-19 maupun vaksin.

"Apakah ini berkaitan dengan Covid? Ternyata enggak. Apakah ini vaksin? Anak-anak di bawah lima tahun belum vaksin, jadi bukan," kata Menkes Budi  dalam Konferensi Pers Update Gangguan Ginjal Akut Anak di Indonesia di Gedung Kementerian Kesehatan, Jumat (21/10/2022)

Lebih lanjut, Budi mengatakan, jumlah kasus terus meningkat pada Bulan Agustus sampai saat ini. Untuk penyebabnya pun masih dicari tahu karena dari pasien yang diperiksa memang ditemui ginjalnya bermasalah.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Menkes Targetkan 70 Juta Orang Manfaatkan Cek Kesehatan Gratis hingga Akhir Tahun

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Ajak Pengusaha RI Buka Lapangan Kerja di Sektor Kesehatan

Health
2 bulan lalu

Budget RS Kardiologi Emirates-Indonesia Rp400 Miliar, Menkes: Jadi Pusat Jantung di Jateng

Nasional
2 bulan lalu

Sistem Rujukan RS Berjenjang Persulit Pasien, Menkes: Keburu Wafat Nanti

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal